DAERAH  

Camat Pangkalan Kuras dan PB Sorek Satu Gelar Open Turnamen Badminton Se -Kabupaten Pelalawan

Loading

Pelalawan,reportaseindonesia.id | Masih dalam rangka guna memeriahkan hari ulang tahun ( HUT ) Republik Indonesia(RI) yang ke 74, Camat Pangkalan Kuras bersama Persatuan Bulu Tangkis (PB) Sorek Satu mengadakan Open Turnamen Badminton se- Kabupaten Pelalawan,Provinsi Riau,sabtu (31/8/2019).

” Bripka Alamsah yang merupakan Bhabibkamtibmas Kelurahan Sorek Satu ditunjuk sebagai penanggung jawab pelaksana Open Turnamen Bulutangkis yang merupakan rangkaian dari mengisi serta dalam rangka memeriahkan HUT RI ke- 74,Jelas Camat Pangkalan Kuras,Firdaus Wahidin menuturkan kepada reportaseindonesia.id ditempat acara sedang berlangsung.

Lebih lanjut disampaikan Camat Pangkalan Kuras, Acarani ini selain Open Turnamen juga dibuka untuk perorangan khusus anggota PB. Sorek Indah.

” Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah selain mengisi serta memeriahkan HUT RI ke -74 dan juga memberikan kesempatan kepada rekan-rekan untuk ikut berkompetisi karena selama ini mereka main hanya bersifat latihan serta main- main biasa saja,imbuhnya.

Sementara itu Bripka Alamsah selaku penanggung kegiatan saat diwawancarainya digedung olahraga( GOR) kantor camat Sorek Satu dimana tempat Open Turnamen akan dilaksanakan mengatakan,Saya mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana Bapak H. Aziba dan rekan-rekan yang ikut tergabung mempersiapkan segala sesuatunya.

” Baik dilapangan maupun persiapan lainnya sehingga kegiatan ini terlaksana dengan baik dan Saya melihat semua yang dibutuhkan untuk kegiatan ini sampai mendekati hari H nya sudah siap,Sebutnya.

Bripka Alamsah menambahkan, Open Turnamen ini insya Allah akan dimulai tanggal 1 September 2019 sampai pertengahan bulan September tahun 2019.

Serta , Open Turnamen Bulu Tangkis atau Badminton ini akan di ikuti oleh peserta pemain bulu tangkis se- Kabupaten pelalawan dan sedangkan turnamen bulu tangkis yang perorangan pesertanya hanya pemain-pemain di Sorek saja, paparnya.

BACA JUGA :   Pelda Daramadi, Babinsa Koramil 07/Kampar Hadiri Acara Wisuda Santriwan/Wati Pondok Pasantren Alfatah

Ditempat yang sama, H. Aziba selaku ketua panitia kepada menyebutkan, Acara ini tidak terlepas dari Kebersamaan, Suport dan dukungan oleh Bapak Camat Pangkalan Kuras, ketua PB Sorek Satu, Bripka Alamsah, sponsor serta juga rekan-rekan lainnya yang bahu membahu untuk acara ini,tuturnya.

Sementara itu,Abu Hanipah Juara open turnamen bulu tangkis tahun sebelumnya kepada awak media mengungkapkan,Sebagai penanggung jawab lapangan tentu kami akan mememberikan yang terbaik Sehingga pemain bisa nyaman dan senang.

” Namun mungkin masih ada kekurangan-kekurangannya dan oleh sebab itu atas kekurangan-kekurangan itu kami mohon maaf,tandasnya.

Penulis : Suardi

Editor : Hargono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *