Manfaatkan Pekarangan Rumah, Wakil Walikota Depok Tanam Sayuran

Loading

Depok,reportaseindonesia.id | Pandemi Covid-19 yang menyebar diseluruh wilayah membuat dampak yang sangat luar biasa tidak terkecuali disektor pangan. Melihat kondisi seperti ini Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna berinisiatif memberikan contoh upaya memanfaatkan pekarangan untuk bercocok tanam.

Wakil Walikota Depok, Pradi Supriatna memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam sayuran jenis kangkung, bayam dan jenis tumbuhan lainnya. Saat ditemui disela kegiatanya, Wakil Walikota Depok, Pradi Supriatna menuturkan, Dalam situasi seperti ini kita sebisa mungkin memanfaatkan apa yang ada disekitar kita

Wakil Walikota Depok, Pradi Supriatna saat memanen bayam

“Terutama untuk konsumsi, kesediaan pangan selain upaya-upaya dari pemerintah pusat, provinsi maupun daerah artinya kita juga dituntut menjadi kreatif terutama untuk memanfaatkan pekarangan, ini kan tidak sulit untuk menanamnya tinggal siapkan poly bag kasih pupuk saja tinggal dikasih bibit langsung tumbuh sendiri asal jangan kurang airnya,” tutur Pradi. Minggu (31/05/2020)

Menurut pria yang akrab di panggil Bang Pradi, untuk mencapai ketahanan pangan keluarga bisa dimulai dari hal kecil

“Sebelumnya kita sudah panen dibeberapa tempat, hampir 2000 iket dan hasilnya kita bagikan ke warga sekitar. Selain kangkung dan bayam saya juga menanam tanaman herbal seperti caisim, jahe merah dan lidah buaya semuanya menggunakan pupuk organik yang bisa kita dapatkan di UPS di Kota Depok,” jelas Pradi.

Bunda Martha saat membuat kue Klepon Cake Box

Ditempat terpisah, Istri Wakil Walikota Depok, Martha Pradi Supriatna yang akrab disapa Bunda Martha terlihat sedang sibuk membuat kue. Kue klepon ala bunda Martha diberi nama klepon cake box

“Ini baru pertama kali buat seperti ini, iseng-iseng membuat klepon biasa tapi saya pengen membuat klepon didalam box, klepon cake box itu ada cake nya, santan, gula sama kelapa muda dan biasanya pak haji yang jadi testernya,” tutur Bunda Martha. (agus)

BACA JUGA :   Pemkot Depok Berencana Hibur Pengendara Kendaraan Dengan Lagu Daerah

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *