DAERAH  

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Laksanakan Operasi Yustisi Gabungan Penegakan Disiplin Prokes

Loading

Pelalawan, reportaseindonesia.id |Cegah penyebaran dan penularan Covid 19, serta dalam rangka perpanjangan PPKM Mikro, yang di pimpin oleh Kapolsek Bunut, AKP Rokhani bersama dengan Koramil 03/Bunut, kodim 0313/kpr Serda Irawan di wilayah Kecamatan Bunut, kabupaten Pelalawan,gelar operasi yustisi penegakan disiplin Protokol Kesehatan di Jalan lintas Bono, Senin (29/11/2021).

Giat operasi Yustisi ini dengan sasaran masyarakat yg lewat di jalan lintas Bono, di kecamatan Bunut masyarakat yang lalu lalang berkendaraan roda dua maupun roda empat dan warung makan yang tidak mematuhi protokol kesehatan utamanya tidak mengenakan masker.

Operasi Yustisi disamping penegakan disiplin prokes juga memberikan himbauan dan pemahaman kepada masyarakat mengenai wabah covid 19 yang sampai saat ini belum berakhir.

Mengajak kepada masyarakat untuk mematuhi tentang pemberlakuan Partisipatoris PPKM Mikro dan selalu disiplin mematuhi protokol kesehatan dengan sering cuci tangan dengan sabun, selalu gunakan masker dan menjaga jarak dan selalu memakai masker di saat keluar rumah.

Pelaksanaan operasi yustisi Hunting mendapati masyarakat yang tidak mengenakan masker sebanyak 8 orang, Masyarakat yang melanggar protokol kesehatan yang tidak mengenakan masker tersebut oleh Petugas di berikan pembinaan dan pemahaman serta teguran secara humanis dan diberikan masker oleh petugas.

Kapolsek Bunut AKP Rokhani menerangkan bahwa operasi yustisi ini akan terus dilakukan bersama instansi terkait, dalam upaya pencegahan penularan dan penyebaran covid 19 serta dalam rangka pengawasan PPKM berbasis mikro utamanya di wilayah Kecamatan Bunut jln lintas Bono”. terang Kapolsek Bunut.

Sumber : Pendim 0313/ KPR

BACA JUGA :   Menaker Apresiasi Pelaksanaan Global Job Fair 2022

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *