DAERAH  

Pesan Dandim 0313/KPR kepada Anggota LF Rubah Pola Fikir dan Tingkatkan Kinerja

Loading

Kampar, reportaseindonesia.id | Bertempat di serambi Kehormatan Kodim 0313/KPR, Komandan Kodim 0313/KPR, Letkol Inf Leo Octavianus. M. Sinaga. S. Sos. MI. Pol, menerima Anggota Baru dari satuan tempur maupun satuan teritorial memasuki Satuan Baru Kodim 0313/KPR, Senin 10/01/2022.

Dalam arahannya Dandim 0313/KPR, menyampaikan kepada personel baru Selamat datang kepada rekan – rekan semua yang berdasarkan Surat perintah masuk ke kodim 0313/KPR

Bagi yang baru saya sampaikan bahwa kodim 0313/KPR mempunyai 3 wilayah, yaitu kabupten Kampar, Kabupaten Pelalawan dan Kabupaten Rokan Hulu, jadi kodim 0313/KPR ini sangat lah luas sehingga para anggota agar mengetahui tugas dan tanggung jawab kedepan nya.

Ditambahkannya Bagi anggota yang dari satuan tempur agar cepat menyesuaikan karena satuan tempur dengan satuan teritorial berbeda sistem kedinasannya, segera rubah cara berpikir, perilaku dan tindak tanduk harus dirubah. Terangnya

Dikodim kita ini ada 16 Koramil dan komposisi dikoramil- koramil masih seimbang, dengan dihadapi beberapa kecamatan dan beberapa desa, saya akan arahkan dengan harapan para anggota sehingga para anggota bisa berdinas dengan ikhlas. Dan saya ingatkan tidak ada lobi lobi dengan orang lain,. Apabila ada sesuatu sampaikan kepada saya.ungkapnya

Tugas kedepan masalah vaksinasi dosis 1 kita sudah mencapai 70 persen sedangkan dosis 2 masih di angka 30 persen, jadi saya berharap agar pelaksanaan vaksinasi nantinya agar para anggota yang baru nantinya bisa mengarahkan, mengamankan serta memonitor pelaksanaan vaksinasi nantinya sehingga capaian kita dapat berjalan dengan lancar dan tetap sasaran

Terakhir Kita harus bisa membuat Rak Juang yang tangguh sehingga kita bisa menciptakan suasana di desa binaan yang kita duduki nantinya dan jadi lah bermanfaat disetiap wilayah binaannya, tutupnya.

BACA JUGA :   Perduli Generasi Bangsa, Babinsa Koramil 15/KK Berikan Wasbang Ke Sekolah

Sumber : Pendim 0313/ KPR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *