DAERAH  

Babinsa Koramil 08/Tandun dengan Sigap Bantu Padamkan Api Diruko

Loading

Rokan Hulu, reportaseindonesia.id | Babinsa Koramil 08/Tandun Kodim 0313/KPR Koptu Musriadi bersama warga membantu memadamkan kebakaran yang terjadi di rumah bpk Dwi wijayanto (54 th) yang bertempat di Kelurahan Ujung batu Kecamatan Ujung batu Kabupaten Rokan hulu. Selasa(07/09/2021).

Hal tersebut disampaikan Danramil 08/Tandun Kapten Arm Alza septendi, kebakaran disebabkan oleh konsleting Listrik yang mengakibatkan bangunan ruko permanen terbakar .

Dalam persitiwa ini tidak ada korban jiwa, kerugian material sementara belum bisa ditafsir ”, jelas Danramil .

Saat awal terjadi kebakaran, Koptu Musriadi yang kebetulan sedang patroli wilayah mendapat laporan dari warga binaannya dan menuju lokasi kejadian, anggota kami langsung menghubungi kantor pemadam kebakaran terdekat dan sambil menunggu bantuan datang, Koptu Musriadi bersama warga mengevakuasi korban dan berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya”,

“Sebanyak 4 unit mobil Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Rokan hulu tiba di lokasi dan berhasil memadamkan api kurang dari satu jam, Alhamdulillah api tidak menjalar ke rumah lainnya, tambah Danramil.

Sumber : Pendim 0313/ KPR

BACA JUGA :   Tim Gabungan Polda Riau dan Polres Rohul Bekuk Kawanan Perampok Uang Pada Mesin ATM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *