Kampar, reportaseindonesia.id |Babinsa Koramil 05/KK Kodim 0313/KPR Pos Kecamatan Kampar Kiri Hilir Serka Supardi menghadiri acara Louncing Pemberian Makanan Tambahan (PMT) BADUTA Ibu Hamil Desa Mentulik TA 2021 di Aula kantor Desa Mentulik, Kec. Kampar kiri Hilir, Kab. Kampar, Selasa, (16/11/2021).
Hadir dalam acara tsb : Sekdes Mentulik Bapak Jefrizal, Babinsa Desa Mentulik Serka Supardi, Tim kesehatan dari puskesmas Sungai pagar Ibu Devis Hariani, Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa Bpk Iskandar dan Ibu Elsusanti, Ibu2 Kader posyandu dan Ibu2 serta anak 2 Sasaran Pemberian PMT.
Susunan acara sbb : Pembukaan, Sambutan Sekdes Mentulik, Sambutan pendamping Desa , Pembagian makanan Tambahan untuk bayi dan Ibu Hamil, Penutup.

Pada acara tersebut Babinsa Koramil 05/KK juga tidak bosan bosannya mengingatkan kembali akan pentingnya Protokol kesehatan dengan tetap menjalankan 3M yaitu, Memakai Masker, Mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, dan menjaga jarak minimal 1m agar terhindar dari penyakit yang masih mewabah yaitu Corona.
Sumber : Pendim 0313/ KPR