410 kali dilihat, 2 kali dilihat hari ini
Kampar, reportaseindonesia.id | Agar terjalin hubungan yang harmonis antar umat beragama dan unsur pemerintahan, Kapten Arm Alza Septendi Danramil 16/Tapung Kodim 0313/Kampar hadiri Lounching Pembentukan Kampung Moderasi Beragama (KMB) tahun 2023, bertempat diaula kantor Desa Karya Indah, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Kamis (22/6/2023).
Lounching pembentukan kampung moderasi beragama tersebut bertujuan untuk menjalin kerja sama yang baik agar terjalin koordinasi yang maksimal antar instansi pemerintahan sehingga dapat mewujudkan Keharmonisan antar umat beragama di wilayah Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar secara maksimal.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Tapung Sopiandi, SE,ME, Danramil 16/Tapung Kapten Arm Alza Septendi, Kapolsek Tapung ,Kompol Ihut Manjalo Tua, SH,MH, Kejari Kampar,Arip Budiman, SH,MH, Ketua Pengadilan Agama, Nongliasma S.Ag,MH, Ketua Pengadilan Negri, I Dewa Gede DA, SH,MH, Kepala Kesbangpol ,Drs Hamadi, MH, Ketua MUI Kampar,Dr. H. Mawardi MS Lc MA, Kepala KUA Se -Kabupaten Kampar, Ketua PBNU Kampar, H. Sudarmaji ,S.Pdi dan tamu undangan.
Urutan kegiatan
1. Pembukaan
2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
3. Do’a
4. Sambutan ketua panitia
5. Sambutan Kades Karya Indah
6. Sambutan Camat
7. Pembacaan Deklarasi Umat Beragama dan dilanjutkan arahan oleh Kemenag Kampar.
8. Penanda tanganan Deklamasi Lintas Agama
9. Penyerahan SK kepada Kades Karya Indah
10. Selesai.
Danramil mengatakan, Harapannya TNI selalu bersinergi dalam menjalankan tugas guna meningkatkan keharmonisan, menunjang tugas Pokok, selalu mendukung serta berpartisipasi untuk kesinambungan Keagamaan wilayah teritorial Koramil 16/Tapung.
”Dengan Lounching Pembentukan Kampung Moderasi Beragama ini semoga hubungan dan kerjasama antar instansi pemerintahan wilayah akan terjalin lebih baik sehingga dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada warga masyarakat Tapung khususnya serta maayarakan Kampar pada umumnya, pungkas Danramil.
Sumber: Pendim 0313/KPR