DAERAH  

Ustadz Rizky Alwi & Ustadzah Sumarni Raih Juara 1 MTQ XXXVIII Prov.Riau,Pemdes Gunung Bungsu Gelar Syukuran

682 kali dilihat, 2 kali dilihat hari ini

Kampar,reportaseindonesia.id |Pemerintah Desa (Pemdes) Gunung Bungsu gelar acara Syukuran atas Prestasi Ustadz Rizky Alwi dan Ustadzah Sumarni raih juara 1 umum dalam Ajang MTQ tingkat Provinsi Riau tahun 2019 baru- baru ini,bertempat Diaula kantor desa Gunung Bungsu,Kecamatan XIII Koto Kampar,Kabupaten Kampar,Provinsi Riau. Sabtu siang ( 7/12/2019).

Diketahui, Pemdes Gunung Bungsu tidak hanya menggelar acara syukuran saja atas Prestasi Ustadz Rizky Alwi dan Ustadzah Sumarni yang meraih juara 1 Umum dalam Ajang MTQ XXXVIII tingkat Provinsi Riau 2019 tetapi sekaligus menggelar acara Sosialisasi tentang pencegahan dan penanggulangan bencana serta Karhutla yang di Taja oleh unsur Upika Kecamatan XIII Koto Kampar.

Hadir pada acara tersebut, Camat XIII Koto Kampar,Rahmat Fajri ,S.STP ,M.si ,Kapolsek XIII Koto Kampar,AKP Budi Rahmadi, SH ,Danramil 12/XIII Koto Kampar, Kapten ARH Diding Sukardi, Kepala Desa ( Kades) Gunung Bungsu,NS. Dedi Putera ,S.kep beserta seluruh jajarannya, BPD beserta anggota,Tokoh Agama,Tokoh Adat, Tokoh Pemuda,TP- PKK desa Gunung Bungsu dan Grup Rabana desa Gunung Bungsu.

” Alhamdulillah saya sangat terharu serta bangga pada hari ini karena perencanaan ini begitu matang pulang dari kegiatan Study Banding pada hari minggu kemarin dapat mengadakan acara seperti ini dan saya mengucapkan terima kasih kepada rekan- rekan semuanya sehingga bisa memeriah acara pada sore yang berbahagia ini, ujar Kepala Desa Gunung Bungsu,NS. Dedi Putera,S.kep diawal sambutannya.

Orang nomor satu didesa Gunung Bungsu ini menambahkan, Yang ingin kami sampaikan pada kesempatan yang berbahagia ini adalah ternyata Sumber Daya Manusia atau SDM didesa Gunung Bungsu ini sangat luar biasa dimana kita tinggal menggali dan mengasah serta alhamdulillah perlahan- lahah sudah muncul pada bulan November dan Desember tahun 2019 ini banyak sekali kegiatan- kegiatan ataupun kabar- kabar baik yang kita dengarkan.

BACA JUGA :   Kasdim 0313/KPR Hadiri Upacara Peringatan HUT Kabupaten Rokan Hulu Ke-25

” Yang pertama pada bulan November kemarin desa kita kedatangan tamu Tabligh Akbar dan selanjutnya juga Akreditasi Puskesmas kita serta kita sama- sama mendengar Posyandu kita meraih juara 2 Se- Kabupaten Kampar dan yang terakhir alhamdulillah keluarga kita bisa mengharumkan nama kabupaten kampar khususnya desa Gunung Bungsu pada ajang MTQ XXXVIII tingkat Provinsi Riau tahun 2019, ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakan Dedi putera,Tentunya ini mendukung dari Visi / Misi kami sebagai kepala desa dimana membangun desa gunung bungsu berbasis Pertanian dan Pariwisata yang agamis berdasarkan azas Gotong Royong kebersamaan serta mufakat sehingga terwujudnya masyarakat yang Madani dan Sejahtera.

Nah kami berharap kepada kita semua elemen, marilah kita berkarya apa yang bisa kita lakukan sehingga desa kita bisa menjadi desa percontohan dan lain sebagainya agar kita bisa menampilkan kreativitas sehingga desa kita dikenal baik dikecamatan,Kabupaten serta provinsi bahkan tingkat Nasional Insya Allah nantinya.

Tentunya itu merupakan kerja kita bersama dan kami yakin serta percaya tentunya kita pasti bisa karena kami sendiri tidak bisa mewujudkan kecuali kerja sama dari pihak- pihak yang berkompeten pastinya.

” Itu harapan kami dalam penyampaian kata sambutan ini dan selanjutnya nanti setelah ini ada penyampaiannya materi tentang Sosialisasi Pencegahan Dan Penanggulangan Bencana serta Kebakaran Hutan dan Lahan ( Karhutla ) yang
akan disampaikan oleh pihak Upika Kecamatan XIII Koto Kampar baik itu dari bapak Camat,Kapolsek serta bapak Danramil,tutupnya.

Usai penyampaian kata sambutan kepala desa Gunung Bungsu dan acara dilanjutkan penyampaian Materi tentang Sosialisasi Pencegahan dan Penanggulangan Bencana serta Karhutla yang disampaikan oleh Kapolsek,Danramil serta Camat XIII Koto Kampar.

Pantauan reportaseindonesia.id ditempat acara, Usai penyampaian materi dari unsur Upika Kecamatan XIII Koto Kampar tentang Sosialisasi Pencegahan Dan Penanggulangan Bencana serta Karhutla.
Acara dilanjutkan dengan Pengukuhan Komunitas penggiat Wisata Koto Nan Vonsu oleh kepala desa Gunung Bungsu,NS. Dedi Putera, S.kep sekaligus pemberian secara Simbolis baju seragam kepada pengurus penggiat Wisata Koto Nan Vonsu serta acara kembali dilanjutkan Penilaian Kreasi Tumi ( Tumis ) Lompok ( Pengap) ayam kampung yang merupakan Icon ataupun ciri khas masakan Kuliner desa Gunung Bungsu.

BACA JUGA :   Masa Pandemi, Rumah Tahfiz Salwa Madina Bantu Daging Kurban ke Warga

Penulis : Hargono.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

19 − seventeen =