Jakarta,reportaseindonesia.id | Dalam rangka menindak lanjuti arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan terkait deteksi dini gangguan kamtib dan penanganan peredaran narkotika dalam lapas seluruh staf petugas Lapas melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) setiap blok hunian.
Sidak ini dipimpin oleh Kepala Divisi Imigrasi Godam dan melibatkan Kalapas Narkotika Jakarta Bambang Wijanarko dan Ka. KPLP Aris Setiyawan juga seluruh staf petugas Lapas Narkotika, BNN dan POLRI serta Petugas Lapas yang terdiri dari kurang lebih 95 orang ini dibagi kedalam tiga kelompok dan ditugaskan untuk menyisir blok-blok Lapas Narkotika Jakarta. Selasa (06/04/2021)
Kepala KPLP, Aris Setiyawan menyampaikan arahan kepada petugas yang akan melakukan sidak “Dalam kegiatan sidak malam ini, laksanakan tugas sebagaimana mestinya dan Perlakukan warga binaan secara manusiawi. Sasaran kita adalah barang – barang terlarang beredar di Lapas/rutan baik itu Narkotika, benda tajam serta benda lainnya yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban Lapas”.

Kegiatan ini dimulai pukul 19.00 WIB diawali dengan apel malam sebelum sidak di lakukan.
Dalam kegiatan sidak petugas menemukan barang berupa Gunting, Baterai Hp, Handphone, peralatan makan minum terbuat dari besi dan kaca, serta benda terlarang lainnya.
Usai pelaksanaan sidak, Kalapas Narkotika Jakarta Bambang wijanarko menjelaskan “Kami terus tingkatkan upaya penggeledahan, jadi setiap orang maupun petugas yang masuk harus digeledah secara cermat juga termasuk barang bawaannya, upaya pencegahan dengan penggeledahan kamar – kamar hunian yang dilakukan secara berkala oleh petugas lapas itu sendiri.
Lanjutnya “Kegiatan yang kami laksanakan secara serentak ini atas arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan, jadi arahannya setiap Lapas/ Rutan harus melakukan tindakan deteksi dini gangguan kamtib, penanganan peredaran narkotika dalam lapas. Penggeledahan dilakukan untuk membuktikan kepada masyarakat bahwa tidak ada pembiaran terhadap beredarnya Narkoba di Lapas/ Rutan”, terangnya.
Kepala Divisi Imigrasi Godam juga mengatakan ” pelaksanaan sidak di Lapas Narkotika ini bertujuan salah satunya untuk memberikan keamanan dan kenyamanan di area lingkungan Lapas Narkotika Jakarta,” tegasnya.
Selain dari Kepala Divisi Imigrasi dihadiri juga oleh Kapolsek Metro Jatinegara Kompol Yusuf Suhadma, beliau juga mengatakan ” bahwa ini adalah langkah yang cukup baik dilakukan untuk mencegah hal2 tidak diinginkan yang akan terjadi di lingkungan Lapas Narkotika ini.” Tegasnya.
Pelaksanaan sidak di Lapas Narkotika Jakarta ini berjalan dengan lancar dan aman serta pelaksanaannya tetap sesuai dengan protokol kesehatan. (Agus)