Haji Yahman Dukung Penuh Kemajuan UMKM di Sukmajaya

Loading

Depok,reportaseindonesia.id | Kecamatan Sukmajaya menggelar kegiatan gebyar kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-74 dengan menggandeng para pelaku UMKM. Minggu (01/09/2019)

Salah satu tokoh yang disegani didalam usaha bisnis di Kota Depok Haji Yahman turut hadir dalam acara tersebut, saat ditemui reportaseindonesia.id di sela-sela kunjungannya Haji Yahman menyampaikan tanggapannya terkait kegiatan UMKM di Kecamatan Sukmajaya

“Kegiatan seperti ini sangat bagus dan harus sering dilaksanakan, ada penyelenggara yang menjembatani UKM yang berjualan jangan sampai berjualan di pinggir jalan, harus dimasukan ke kanting-kantong fasilitas milik Pemda sendiri jadi penjual merasa aman dan pembeli juga aman kalau di pinggir jalan kan bisa bahaya baik penjual maupun pembelinya ada parkiran dan teduh, ini merupakan tanggung jawab Pemda,ini kan tanah pasum fasum.”ujar H.Yahman

  • H.Yahman borong produk makanan UKM

Lebih lanjut H.Yahman menambahkan Kita berharap kepada masyarakat marilah kita sama-sama mempergunakan produk dalam negeri sendiri, jangan ke Mall terus cuma terkadang yang orang ekonomi atas gengsi tapi tidak apa-apa tapi mereka mau membeli dari UKM.”imbuhnya

Karena kalau bukan kita siapa lagi yang akan memajukan produk-produk UKM, semua harus kita berdayakan misalnya di Mall diminta sama Pemda untuk menjebatani dengan Dinas memberikan surat kepada Mall agar bisa menyediakan outlet kepada UKM, pelaku mengah kecil seperti ini harus di berdayakan oleh konglomerat yang di Depok supaya biar bisa sama-sama cari makan disini jangan konglomerat aja yang cari makan penduduk asli disini jadi penonton.”pungkasnya

Ditempat yang sama Ketua UMKM Kecamatan Sukmajaya Rudi Murodi menambahkan Kegiatan UMKM ini sering kita laksanakan di Sukmajaya karena ini cara yang tepat untuk memperkenalkan UMKM yang ada di Sukmajaya

“Acara ini kami gabung dengan para seniman yang ada di Depok, kedepan saya rasa untuk menyatukan dari seni dan budayaitu penting karena target kita bisa menumbuhkan ekonomi, sumber daya manusia yang ada dan pertambahan ekonomi tidak hanya untuk sekedar untuk laporan.”ujar Rudi

UMKM disini ada 564 yang sudah SKU, saya berharap tidak ada yang berjualan dipinggir jalan supaya tidak terjadi kemacetan di jalan, kami akan usahakan 1000 kios untuk disini guna mengisi kantong seperti ini untuk kesenian, UKM saya berharap ada kecerahan mengangkat seni dan budaya serta sosial di Kecamatan Sukmajaya.”pungkasnya

Kegiatan gebyar kemerdekaan kali ini diisi dengan beberapa aneka macam kegiatan seperti Gebyar UMKM Sukma Berjaya, gelar budaya, parade puisi, musik betawi, lenong bocah, pasar kopi Depok, workshop, komunitas pelukis. (agus)

BACA JUGA :   Kantor BPN Kota Depok di Demo, terkait Misteri Hilangnya Hak Warih-509

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *