Masuk Tahap Pengecoran Jalan Swadaya 2, Warga Semangat Membatu Petugas TMMD

Loading

Depok,reportaseindonesia.id | Pengerjaan fisik program TMMD terus di kebut oleh petugas bersama dinas dn warga, program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-106 Kodim Depok berupa pengerasan Jalan Swadaya di lingkungan RT02/09, Kelurahan Sukamaju Baru, Kecamatan memasuki tahap pengecoran.

Perbaikan jalan program TMMD hari Keenam tersebut dibantu satgas Dinas PUPR Kota Depok, dan puluhan masyarakat sekitar.

Arifin salah satu warga RT02/09, Kelurahan Sukamaju Baru mengaku senang dan bersemangat bisa membantu TNI memperbaiki jalan di lingkungannya.

“Jalan ini merupakan jalan alternatif yang sangat dibutuhkan warga. Awalnya jalan ini berlubang dan tidak nyaman saat dilintasi kendaraan. Sekarang sudah di beton, warga yang melintas tidak perlu lagi menghindari lubang di jalan, terutama bagi pengendara sepeda motor akan lebih lancar lagi,” ujar Sumarno, Senin (07/10/2019)

Betonisasi jalan ini, lanjutnya, berdampak sangat signifikan juga pada aktifitas perekonomian warga. Jadi betoniasi ini memang sudah ditunggu sejak lama,”ungkapnya.

Ditempat yang sama, Pasiter Kodim 05008/Depok Kapten Ibrahim memastikan perbaikan jalan sudah mencapai 65 persen hingga tahap pengecoran sepanjang 150 meter.

“Perbaikan jalan Swadaya sekarang tinggal menunggu pengeringan dan perawatan,” kata Ibrahim. (agus)

BACA JUGA :   Babinsa Koramil 04/PKL Kuras Laksanakan Goro bersama Pemdes Air Hitam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *