RW 22 Kelurahan Sukatani Peringati HUT RI. Ke 74 Tahun 2019, Dilanjut Karnaval

Depok,reportaseindonesia.id.|Peringatan Hari Ualng Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke 74, diselenggarakan oleh RW 22 Kelurahan Sukatani Kecamatan Tapos, dengan melibatkan Karang Tarunanya, bertempat dilapangan Sinar Bakti Muda (SBM), sabtu 17 Agustus 2019, selaku Pembina upacara Lurah Sukatani Cahyanto.

Tonggak sejarah Kemerdekaan Republik Indonesia, yakni pembacaan teks Proklamasi yang dibacakan dijalan Pegangsaan Timur No. 56 Jakarta atas nama Bangsa Indonesia Soekarno – Hatta, pada tanggal 17 Agustus 1945..

“Sangat relevansi tema peringatan HUT RI ke 74 tahun 2019 Sumber Daya Manusia (SDM) Unggul, Indonesia Maju dengan visi Kota Depok Unggul,Nyaman,Religius yang ditopang dengan Ketahanan Keluarga, mari kita bersama,bersinergi untuk membangun Kota Depok khususnya RW 22, dari keberagaman suku, budaya,agama, namun kebhinekaan tetap terjaga dalam kebersamaan “Ungkap Cahyanto.

“Mari kita implementasikan makna SDM Unggul, Indonesia Maju pada peringatan HUT RI ke 74 tahun 2019.ini, dengan kreatiftas yang bermakna, khususnya warga RW 22 dalam menunjang program program Pemerintah yang sudah dicanangkan untuk menjadikan lingkungan yang bersih,aman,dan nyaman “Pungkas Cahyanto

Setelah peringatan HUT .RI ke 74 Tahun 2019 ,dilanjutkan dengan karnaval budaya, dimana para peserta apel menggunakan pakaian adat daerah mewakili 34 Provinsi, turut hadir Ketua RW 22 Mujiyana, para sesepuh,tokoh masyarakat, agama, peserta karnaval.

Penulis : Koes

Editor . : Agus

BACA JUGA :   Kapolres Kampar Sembelih Sendiri Hewan Kurbannya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

two × two =